rss
twitter
    Let's be closer..follow me at twitter ^^

Tumpahkan Saja (Oleh Melati D.K)


Mungkin memang tak bisa ada yang begitu begitu saja,
Mungkin semua hal harus berubah adanya meski tak terbaca,
Mungkin meski lalu aku mengertimu dan selalu kau mengertiku,
Semuanya tetap akan berbeda disaat aku mulai menemukanmu lagi,
Aku datang ke dataran hangat yang berdebu itu bukan untukmu,
Aku melangkah diatasnya sungguh demi mimpiku.
Aku menatapmu yang tersirat bimbang,
Layaknya semua masalah dunia hanya kau yang harus selesaikan,
Aku berusaha membuatmu lupa agar kau teringat semuanya masih baik baik saja,
Namun entah mengapa ganjil senyummu seolah menjelaskan semua,
Semuanya berubah sudah dan demi langit senja dan keindahannya,
Hatiku terusik.
Aku tidak butuh perubahan jikalau semuanya tak akan kembali seperti yang selalu ku jaga,
Aku tidak butuh.
Namun biarlah dunia tau,
Aku menyukai ini dan aku ingin kau lebih bijak.
Ucapkan saja,
Jangan ragu nyatakan semua.
Hanya ada kau dan aku dan aku dan aku.
Aku akan mendengar dank au akan memulai semua.
Aku akan pastikan semuanya baik baik saja sedari kita memulai ini.
Aku tau mungkin kau tak lagi semudah aku,
Aku tau langit siangmu mulai terjaga oleh kumpulan awan kelabu,
Namun entah kenapa aku tak bergeming dan hatiku tak ingin ambil pusing.
Sebagian nya meronta seakan memaksaku percaya kta bisa melukiskan dengan gambaran yang lebih jelas.
Sungguh aku telah percaya.
Sekarang lebih baik kita tumpahkan saja semua,
Kita lihat kelak tumpahannya akan bermuara dimana.
Karena andai kata Tuhan sepakat dengan ku.
Nanti, di saat matahari telah mulai menghangat lagi,
Kita akan bertemu lagi dipojok hatimu,

LDK 29-31 Oktober 2010

Baiklah, Kisah ini adalah sebuah kisah tragis yang menimpa manusia paling beken seantero Indonesia. Yaitu.. SAYA *Ditimpuk sendal*.Kisah ini berawal di sebuah tempat yang sangat berpengaruh untuk kelangsungan bangsa kedepannya, mari kita sebut saja tempat itu dengan inisial, Yaitu SMAN 3 PDG *ketauan juga ding*.beginilah kisahnya, tolong diinget bahwa ini memakai alur mundur dan cerita yang diceritakan sudah terjadi maka hendaklah dipahami dengan grammar simple past tenses *obsesi anak sastra yang nyasar ke IPA*
Hari itu merupakan hari yang terkesan biasa saja, Penghujung oktober yang sangat damai.. 30 oktober, hari sabtu. Saat itu saya,anggota osis,mpk, dan perwakilan ekskul sedang bersiap siap untuk berangkat ke Lubuak Tampuruang. Lokasi dimana kami akan di LDK-kan dan TKP untuk kejadian kejadian tragis berikutnya.
Saya bersama dengan beberapa teman sekelas saya, yaitu mitra,vita,cacak dan rosi. Saat itu kami sudah bersiap siap untuk berangkat. Tas back packer kami sudah kami istirahatkan dengan tenang di dalam sebuah plastic besar berwarna hitam yang disebut plastic packing, entah kenapa disebut begitu, padahal menurut hemat saya, Plastic tersebut lebih cocok disebut sebagai polibeg raksasa.Jujur,awalnya saya mikir plastic packing itu adalah sebuah plastic indah berwarna warni yang bisa dijadiin tas buat jalan jalan ke gramed, ternyata bahannya aja dari polibeg, mimpi mimpi saya pupus.. *apa sih mel*.
Sebuah truk yang besar *yaiyalah truk besar, kalo kecil namanya becak* masuk kedalam pekarangan sekolah kami.Awalnya Saya mikir bahwa truk itu bakal dipake buat ngangkut pasir, secara SMA 3 masih dalam pembangunan. Ternyata, Hati saya remuk berkeping keeping disaat sebuah fakta mengejutkan mengatakan bahwa truk itu akan menjadi saksi bisu perjalanan kami ke TKP, dengan kata yang lebih kasar, KAMI KESONONYA NAIK TRUK !!
Disaat kami menuju perjalanan ke truk, saya sempet sempetnya nginjek sandal cacak secara tidak sengaja. Cesss...*bunyi sendal putus*,Alhamdulillah sandal cacak putus dengan sukses.Cacak histeris meskipun masih sempet ketawa ketiwi, saya speechless karena merasa bersalah.Baiklah,cerita putusnya sandal cacak diskip dulu.
Oke, Kenyataan harus dihadapi, akirnya, saya, cacak, vita, mitra dan rosi menaiki truk itu. Di dalam hati saya berusaha menghibur diri dengan mengatakan , “Ambil hikmahnya mel..Kapan lagi cobak lo naik truk?!”,dan ternyata gagal.
(Mari balik lagi ke perkara sandal putus)Di atas truk cacak masih histeris dengan keputusan sendalnya, Akirnya saya mendonorkan sebatang jarum buat sandal cacak, emang dasar tu sandal kagak tau diri, Jarumnya malah jadi bengkok !!.Setelah saya mulai kehabisan akal, cacak mulai mengalihkan pandangan ke pin kura kura saya yang waktu itu saya beli bersamaan dengan pin pattrick *udah ilang*,pin spongebob *copot*,dan pin gary *senasib sama pattrick*..Feeling saya jelek.Tak sanggup lagi diri ini ditinggalkan pin.Akirnya kata kata bersejarah itu terlontar dari mulut cacak, “Itu pinnya bisa dipake tuh..”.dengan segenap jiwa yang berkabung, saya sedekahkan lah pin itu pada cacak, saya menyaksikan sendiri cacak mencabut kura kura itu dari penitinya, hati saya menangis, tapi berusaha tegar... Bye kura kura..Rest in peace ya..Hiks..Namun ternyata pengorbanan sang kura kura gak sia sia !! Sendal cacak bisa dipake lagi !Emang ya, tu sandal,sama jarum biasa gak mau, sama kura kura baru mau. -.-“
Setelah itu kita mulai perjalanan ke lubuak tampuruang, Di jalan, semua mata tertuju pada truk kami.. Mungkin hal ini disebabkan karena saya ada di truk tersebut.. Kapan lagi cobak warga padang bisa ngeliat manusia beken kayak saya diarak pake truk *narsis berlebihan*.Karena truk cewek dan cowok di pisah, Truk saya isinya cewek semua.. Di jalan terdengar lah suara jeritan histeris cewek cewek Karena truk nya banyakan belok dan cewek cewek terhempas ke kanan dan kiri *bahasa sadis*, padahal saya bisa berdiri dengan damai..Emang Allah itu sayang sama saya..
Jangan sangka perjuangan truk hanya keserong serongan badan ke kanan dan kiri saja, As you know, truk itu tinggi banget, Akirnya disaat kami udah mulai masuk jalanan sempit yang dipenuhi pohon pohon dengan tinggi seadanya, Kepala kami butuh perlindungan lebih. Tiap ada pohon, dengan kompaknya,gak pandang jabatan, usia,warna kulit,tinggi badan, kelas, rangking, KAMI SEMUA HARUS NUNDUK. Entah berapa kali kami tiarap massal..namun gue sempet gemes saat denger komentar orang orang yang mandang ini remeh,Entah siapa yang bilang ini : “berasa kayak main PS deh.”,dalam hati gue murka : “PS dari mane hah ?! Lo pikir enak kejedut pohon?!Benjol tau ! BENJOOL!”.

*pegel pake saya,pake gue aja ya*
Namun alhamdulillah kepala gue masih utuh saat sampai di tempat pemberhentian truk.. *Tempat pemberhentian ya,belum nyampe TKP nih.*.Kami turun dan barang barang yang udah dibungkus plastic packing diturunin, Wedew..Mirip kantong kantong yang dipake psikopat buat narok mayat yang udah di mutilasi..haha..Eits,lupakanlah, Yang penting sekarang gue harus nemuin polibeg raksasa gue diantara polibeg polibeg ini. Gue bongkar satu satu, Dan finally..Dapet dah tas gue.Gue sandang tas itu dengan PDnya. Dan wow... BERAT !!! namun gue tetep sok kuat, karena gue yakin gak ada yang mau bawain tas gue -.-“.
Tas disandang sudah, Polibeg raksasa di jinjing sudah, Jalanan becek, Mendaki, Dan kemanapun mata memandang, SAYA TIDAK MENEMUKAN OJEK !. Akirnya terpaksa deh..*bener bener terpaksa*, gue tempuh perjalanan panjang berliku penuh beban dan rintangan menuju camp area. Yihaa...Menempuh jalan mendaki dengan tas yang beratnya mungkin sampe 20kg, trus turun lewat rerumputan, Menyebrangi sungai kecil, And you know what made it perfect?! Kita pake SENDAL JEPIT!! What a cool fashion, seragam sekolah dipadukan dengan sandal jepit..kaki kena becek, licin,
Disaat akan menuruni rumput,entah karena pengaruh beban tas, gravitasi, atau emang gue mesti pake power balance, Tiba tiba gue terhuyung huyung dan jatoh..Happy ending..Gue jatoh dengan posisi mengesankan dan impactnya baju seragam gue kotor.Tak apalah, seperti kata Rinso, “Berani kotor itu baik..”.Di saat gue jatoh gue berusaha berdiri kembali karena gak mau diketawain. Akirnya gue berdiri dan melanjutkan perjalanan.
Heh...Ada lagi yang minta dibablas..Sungai kecil..Ajiib.. Mari kita lewati, Dengan jalan yang gak ISO dan kemampuan yang gak ISO jugak, gue bermodal nekat ngelewatin sungai itu.. YEEEAH!! SUKSES !! TERNYATA GUE ISO !!! *apa sih*.Dan samar samar gue mulai ngeliat banyak tenda, feeling gue bilang : “Inilah TKPnya.”,gue riang tak terhingga kayak anak kecil dibeliin robot robotan robotaku.
Gue berhasil mencapai tenda tersebut, Allahuakbar !! KAMU BISA NAK!! Bangga dah gua! Namun suara panitia menyadarkan gue dari mimpi indah gue .. “Tenda cewek di atas ya!”, Rasanya kepala gue jadi kering trus keropos sampe akirnya pecah satu satu saat gue liat ada tenda lagi di atas yang artinya gue harus ngedaki lagi -.-“. Baiklah, FOR THE LAST TIME!! Gue mendaki gunung lewati lembah.. Alhamdulillah sampe...
Langsung tarok tas dan tepar di tenda acara.. Duduk bareng cacak disana.. kaki masih pake masker lumpur nih ceritanya.. Tiba tiba amak sanggua alias vita muncul dengan kaki yang sudah tidak ada maskernya lagi, mata gue berbinar, Sepertinya disini ada WC dengan sumber air memadai ! Alhamdulillah, Gue Tanya lah tu si vita, “Cuci kaki dimana jun?”,. “Noh mel, disana,”,vita nunjuk kesebuah tempat yang tak tercapai oleh jarak pandang gue, Akirnya gue berdiri, menerawang ke tempat yang ditunjuk vita,Kagak ada WC.. -.-“, “Disitu mane??”,gue bertanya lagi, “Disitu, di selokan kecil itu...”
Allahuakbar..Ternyata emang disini kagak ada WC.. Akirnya dengan keberanian gue menuju ke selokan itu, hmm..Air nya ngalir, jernih, lumayan bersih, Tapi mungkin gak banyak yang tau kalo gue Agak sedikit phobia masukin anggota tubuh ke air alam seperti sungai dan laut, entah kenapa... Mungkin karena gue keseringan nonton film Anaconda. Banyak orang disono,yang lagi cuci kaki, Dan dengan tetap berzikir di dalam hati, gue cemplungin kaki gue ke selokan itu, Badan gue rasanya panas dingin karena takut, tapi gue pantang keluar sebelum kaki bersih !! Akirnya gue bersihin kaki gue dan buru buru keluar.
Alhamdulillah, Kaki bersih sudah..Gue kembali tepar kedalam tenda acara.. Dan baru sempet duduk sekitar 15 menitan, kita di komando lagi buat ambil wudhu buat sholat, Jujur.. Gue gak keberatan disuruh sholat, Tapi gue agak ngeri ngambil air wudhu di tempat tadi. Namun gue harus sholat, dan gue ambil wudhu lagi disana.
Setelah sholat kita bagi tenda. Gue satu tenda bareng rosi, mitra,vita, dan cacak.serta 3 orang anak kelas 1. Perjuangan buat satu tenda itu gak gampang lo! Kami harus melewati 2 tahap eliminasi, Pertama eliminasi berdasarkan jumlah kelas 1 dan kelas 2. Dan yang kedua eliminasi atau eksitasi dari abang abang dan kakak kakak panitia.
Setelah tenda di bagi kita solat magrib, trus makan dan materi.Disaat materi gue kebelet pipis.Kita lapor ke bang rian dan bang rian bilang, “ayo cepet!”,gue jalan kebelakang ngambil sendal. Tapi kata bang rian gak usah, pake sandal yang deket aja dulu, Akirnya gue pake sendal mungil berwarna putih dengan tali biru. Gue turun ke bawah dan ketemu kak eka dan kak arin.Pipisnya ternyata di selokan lagi, Hiks..Phobia gue makin berat, segenap pikiran mengerikan melintas di otak gue, Nyemplungin kaki malem malem diselokan.Hiiii...Tapi apa daya, gue harus pipis!! Dan pas gue selese pipis, Gue mau naik ke atas, Tiba tiba sendal jepit gue yang sebelah kiri copot, HUWAAAAAAAA!!! IT”S SWIMMING !!! gak lah -.-“, sendal gue hanyut sudah, gue panic, kak eka dan kak arin ketawa, temen temen yang pipis bareng gue ngakak. NOOO !!! SENDAL JEPIT ORANG ITUUU !!!BUKAN SENDAL SAYA !!. Namun apa daya, gak mungkin gue kejar tu sendal, akirnya gue biarkan nganyut dan gue nyeker sebelah ke tenda acara.
(Sendal ke 2 yang jadi korban setelah sendal cacak)
.Setelah jam setengah 11 malem, Acara di ambil alih panitia. Ya !! Kita PENSI !! Hmm.. Nyanyi nyanyi nih, Gue emang gak bisa nyanyi tapi seenggaknya di kelompok gue ada yang bisa main gitar, Kita tampil ke 3 , dan kita bawain lagu Tercipta untukku dan Cinta ini membunuhku.Agak menuai kontroversi sih, karena ternyata kelompok lain juga ada yang niat bawain cinta ini membunuhku, Tapi sori sori sori jek ye.. Kita duluan cuy.
Pensi nya dipenuhi oleh lagu d’massiv dan ungu.hmm..Acara pensinya lumayan lama, sampe setengah 1 malem.Setelah pensi kita dikomando buat tidur.ya, Akirnya tidur jugak..Capek banget.
Gue tidur lumayan nyenyak namun gue kebangun denger suara abang abang panitia yang sibuk perbaikin tenda kita yang bocor. Hadeeh.. Gue terharu, Makasih bang,,Semoga kebaikan abang di bales Allah..Dan setelah itu gue tertidur lagi,Sampe akirnya dibangunin sekitar jam 4 pagi,Ya, acara wajib LDK, bangun tengah malem gini..
Kan tadi gue udah bilang ya, Tenda gue diatas, dan buat turun ke lapangan kita harus ngelewatin rumput yang licin. Dengan kepala yang masih pusing gara gara langsung bediri setelah tidur, Gue berjalan sempoyongan kebawah, menuruni rumput yang licin lagi... Dan jiwa gue antara ada dan tiada, tiba tiba gue oleng, SLEEEEEEP! Gue jatoh, dan saat itulah gue bangun seutuhnya, Gue jatoh dengan posisi mengesankan lagi dan baju kuning gue kotor terkena lumpur.Tak apalah, Bodo amat, gue pusing, gue pengen cepet nyampe ke bawah.
Pas udah nyampe ke bawah kita disuruh naik laagi buat ganti sendal jepit sama sepatu, bener bener repot, akirnya dengan segenap kemampuan gue naik lagi dan ganti sepatu.kemudian turun lagi.Gue turun dan langsung duduk Karena pusing banget, Tapi kata bang ferdi kita gak boleh duduk, akirnya gue bediri, dan duduk lagi disaat bang ferdi gak ngeliat, sori bang,,Pusing banget sayanya.Dan ternyata kita dikumpulin jam segitu buat menjelajah. -.-“
Kita harus menuju 4 pos dan jalan menuju pos itu bener bener gak kira kira.. Becek, licin, mendaki, menurun..Lengkap deh.Namun apa daya harus dilewati, Posko pertama kita disuruh duduk dijalanan becek, tak apalah, who care.Gue pake jas ujan ini kok. Setelah duduk, kita disuruh jawab pertanyaan dan jidat ketua kelompok kita (si toge) dicoret pake spidol .Setelah itu selesai kita dikasih pertanyaan dan sepanjang jalan ke pos 2 si toge minta pertanyaannya diulang ulang terus, Masyaallah ge... Berapa kali gue musti ngulang?!
Di pos ke 2 jawaban kita salah, Muka yang lain di coret gambar kaki kucing, Alhamdulillah bukan muka gue. Di pos ke 2 dikasih pertanyaan lagi dan disuruh jawab di pos ke 3 . Ritual pun terulang, Si toge minta pertanyaannya di ulang ulang terus sepanjang perjalanan ke post 3. Gue bacok juga ni anak lama lama,tapi jangan deh, gue kagak tega, ntar kalo gue bacok yang jadi ketua siapa??. Di post ke 3 kita disuruh jawab pertanyaan dan dikasih waktu buat solat di musholla terdekat sekitar 15 menit. Ehm..Gini ye..Tu musholla lumayan jauh, Jadi waktu 15 menit itu sound impossible.Tapi ternyata kita bisa nyampe ontime, thanks to our group. Lol.
Nyampe dipos 3, Muka gue dicoret sama bang ferdi pake spidol,Entah nulis apa.Gue iklaskan saja, inget perjuangan panitia perbaikin tenda gue yang bocor, rasanya di coret muka itu gak masalah. Setelah selese di coret, kita dikasih pertanyaan lagi, dan mesti di jawab di pos 4. Mau tau pos 4 dimane?? Di tempat awal kita turun !!! JAUUUUUUUH !!! MENDAKI PULAA ! ya sudahlah takapa... Kita nyampe di deket post 4 dan istirahat dulu, capek, nenangin diri dengan denger joke joke temen temen seperjuangan yang bener bener sarap, dan ngeliat pemandangan yang terribly outstanding ^^.
Istirahat usai, kita dipanggil buat kebawah ke post 4. Hmm..Feeling jelek karena grup yang baru selesai dari post ini baju nya kotor semua.Ehm.. Kita diminta in jawaban dari pertanyaan sebelumnya, dan toge ngejawab sebagai perwakilan, Dan setelah jawaban dinyatakan, kita disuruh lari ke tempat lumpur, awalnya gue pikir medan nya Cuma rumput. Tapi ternyata di bawah rumput itu tersembunyi kebejatan dari lumpur !! Sepatu gue copot sebelah, dan akirnya gue copot aja dua dua nya. Kita disuruh bediri di tempat yang lumpuran bange
t. Abis itu disuruh loncat..
Disaat orang orang loncat, Demi siomay mas tono gue juga berusaha loncat, TAPI GAK BISA!! Kaki gue stuck di lumpur, dan hebatnya lagi gue kena cipratan lumpur anggota kelompok gue yang loncat, Pas di muka, Hadeeh.. Makin cantik deh gue.. -.-“ setelah loncat loncatan yang terkesan kayak mission impossible itu, kita disuruh ngerangkak ke tempat panitia.. Oke ini mulai menarik, gue ngerangkak dengan sukses dan setelah kita sekelompok maju ketempat panitia kita di judge sebagai anggota DPR yang KORUPSI. Amit amit jangan sampe jadi kenyataan, setelah itu kiita disuruh balik ke perkemahan.Setelah gue bersihin kaki barulah gue sadar bahwa kaos kaki gue sudah tidak berada di tempatnya. Dengan kata lain dia telah menjadi tumbal ‘loncat lumpur’. Gak papa deh, 1000 tahun kedepan dia akan menjadi fosil dan menjadi bukti sejarah..Beristirahatlah dengan tenang kaos kakiku...
Cukup sudah, kita sarapan dan belum boleh ganti baju dengan alasan abis ini kita masih ada game. Dan bener aja.. IT’S TIME FOR GAMES !! Kita maen game LDK tahun lalu, Pipa paralon,,,Jiaaah.. I love this game very much, bring back memory LDK tahun lalu dimana gue masih sekelompok sama bang Adi buat main game ini, tapi tahun ini bang adi udah jadi panitianya, waktu emang ajaib.Emang sih kelompok kita kalah di babak pertama tapi bodo amat, yang pentng we were still getting the fun !! . Kita lanjutkan dengan perang air, hoho.. Entah siapa yang mulai, yang jelas perang airnya seru, dan endingnya konstan yaitu : BASAH. Lol...
Udah lama gak having fun kayak gitu.. Hmm.. Akirnya otak gue punya waktu istirahat juga, Abis perang air kita mandi. Mandi nya di sungai. Cacak dan rosi memilih tempat mandi yang rada ke tengah, buat mencapai titik itu gue mesti jatoh lebih dari 3 kali.-.-“tapi akirnya nyampe juga.Gue mandi dengan tenang dan setelah mandi gue ganti baju di atas batu, dan setelah gue ganti baju, gue kehilangan keseimbangan dan jatoh .. BYUUUUR !! baju yang udah diganti basah sudah..LOL... Bener bener dah,
Setelah mandi kita langsung makan, packing dan be ready to come home !! Yeaaah !! Kangen rumahh !! PULAAAAAAAAAAAANG !! . Ternyata cuaca gak bersahabat , HUJAN . Kita menempuh sawah dengan barang barang berat di tengah hujan. Tempatnya jauh, dan disaat turun tangga , gue jatoh,entah untuk keberapa kalinya. Vita dengan sadisnya ngakak, kaki gue perih, tapi tak apalah. Akirnya nyampe dan kita ngaso nungguin truk ngangkut kita balik, tiba tiba sang hujan mengguyur kembali!! Kita berlindung di bawah terpal, dan ngeluarin semua yang bisa dimakan, makan semuanya !! Kami lapar .Pokoknya, semua makanan waktu itu adalah milik bersama !! Setelah sekitar 1 jam menunggu, truk dateng. Alhamdulillah...PULAAAAAAAAAAAAANG !!!
Seperti biasa, Pohon dengan tinggi seadanya menempatkan kami di situasi mengancam, Kepala tarohannya. Bwuahaha.. Tiap denger komando “KEPAAALAAA!”,kita merunduk bersama, trauma deh tiap denger orang ngomong ‘kepala’. Dan teman teman saya secara tidak berperasaan cekikikan di truk ngomongin tentang udah berapa kali saya jatoh . -.-“
Such a very unforgettable LDK, Makasih buat Panitia , kakak kakak, abang abang, Ibu Ibu, bapak bapak, Temen temen. Semoga kepemimpinan kita bisa lebih terlatih lagi !! LDK ROCKS !!! :D

Cukuplah Senja Yang Tau (Oleh Melati D.K)

Aku lelah,
Sangat lelah,
Disaat bayanganmu berlari bebas tertawa keras
Aku hentakkan langkahku dan berharap kau dengar.
Aku diam bukan karena tidak ada yang perlu dibicarakan
Aku diam karena tak ada yang bisa kukatakan.
Biarlah senja menatapku seperti itu,
Aku tau aku menyedihkan.
Camar itu mengepak sayapnya dan mengundangku terbang bersamanya
Ke singgasana Tuhan,
Berharap Tuhan akan mendengar dan aku tak perlu menulis ini.
Namun tak usahlah, Toh tak usah jauh jauh hanya untuk membuat Tuhan tau..
Jelas jelas ini rencana-Nya juga.
Aku tau Tuhan memantau ku sedari ku hela nafas awalku saat sang matahri masih enggan bangun
Dan dia menatapku saat menulis ini,
Tapi tak apalah kukatakan lagi di bawah langit jingga ini,
Di bawah awan halus yang mengundangku berlari itu,
Di bawah kicau merdu sang camar,
Di bawah sinar kemerahan mentari senja,
Di bawah semua ini,
Aku mencintaimu.
Aku ingin membuatmu tau,
Namun lidahku membeku saat menatap pesona kilau matamu,
Jantungku berdebar mendengar merdu bicaramu,
Jadi untuk saat ini aku belum mampu,
Cukuplah senja dulu yang tau.

Biarlah Dunia Tau


Pernahkah kamu mencoba mengerti ? Pernahkah kamu mencari tau, telah berapa kali aku berteriak sendiri hanya untuk memanggilmu? Pernahkah kamu menyadari.. Betapa aku membutuhkanmu?.Mungkin aku bodoh, karena aku tau ini bukan salahmu, Ini salahku kan?Semua nya tau.. Salahku tidak membiarkanmu tau, salahku terlalu takut untuk membuatmu menyadari rasa ini.
Aku bisa saja menangis, malam ini, malam kemarin, atau kapanpun, Namun aku tak mau.. Aku sadar itu hanya akan membuatku semakin lemah... Aku tidak ingin lemah karenamu, PERNAHKAH KAMU TAU BETAPA AKU MEMBUTUHKAN MU SAAT ITU ?
PERNAHKAH KAMU TAU BETAPA AKU SANGAT INGIN BERTERIAK, MEMAKI SEMUA KARENA AKU MARAH ! AKU MARAH KARENA KAU TAK DISINI !
Pernahkah kau melihat, betapa aku benci sendirian dan betapa aku merasa ganjil di tengah keramaian, Pernahkah kau berpikir betapa aku hanya butuh kau seorang untuk kembali disini, bersamaku lagi ?
Pernahkah kau tau bahwa aku menangis sendirian di saat kau berkata kau akan pergi ? Pernahkah kau mencoba memahami betapa aku tak ingin kau pergi ? Karena aku tau akirnya akan begini.. Aku akan sendiri dan kau mungkin tak kan kembali, Kesempatan itu tidak akan ada lagi... Tidak ada waktu lagi untuk membuatmu tau perasaanku.
Aku memang bukan gadis luar biasa, aku bukan gadis dengan kecantikan yang dapat membuat semua orang terpesona, Aku biasa saja. Aku bukan gadis pintar yang bisa menyelesaikan apa saja. Aku bukan gadis yang mampu membuat mu tertawa dengan hal hal menarik yang kutunjukkan. Aku bukan gadis populer dimana semua orang mengenalku.. Aku gadis biasa...
Aku terlalu malu untuk merekrut ‘mak comlang’ untuk mempermulus semua, Aku terlalu malu untuk mengatakannya langsung, Aku terlalu lelah.. Aku lelah mencintaimu seorang diri.
Aku ingin kau mengerti, Aku tidak berani katakana semua... Namun aku ingin memilikimu disini , disaat aku lelah, marah, sedih, senang, tertawa, aku ingin memilikimu disisiku.
Sekarang mari kita buat semuanya jelas, Aku masih belum bisa ungkapkan semua meskipun perasaan ini sudah menggores dalam.. Aku belum sanggup menatap matamu lagi namun jujur aku merindukanmu. Sekarang biarlah semua orang menganggapku norak,pengecut,bodoh, lemah,cengeng, Aku tidak peduli.. Aku harap kau membaca ini dan aku ingin kau tau, aku akan menulis disini.. kalimat yang tak mungkin ku jelaskan padamu.. Biarlah dunia tau bahwa..
AKU MENCINTAIMU .

I just wannabe with you....

Kisah ini sebenarnya kisah biasa,yang membuat kisah ini istimewa adalah kehadiranmu di dalamnya.Kisah ini berawal di hari itu,hari pertama aku menjejakkan kaki kaki ku yang sudah tidak sabar untuk berlari di tempat aku menemukanmu….Jujur saja..aku sudah tertarik dengan mu sejak pertama aku melihatmu..Bukan karena karisma atau pun ketampananmu..namun semuanya tersimpan di situ…di mata mu.Ini sangat lucu,bagaimana bisa aku tertarik pada matamu sejak pertama kita bertemu?.Aku tidak bisa jelaskan,namun aku bisa membuat mu mengerti..Matamu membuatku hampir tidak bisa bernafas saat pertama kali menatap.Mata mu bening,cerah,berbinar,memancarkan sesuatu..ah..entah apa..yang pasti..matamu membuat ku nyaris Tidak bisa bernafas.Aku terdiam saat itu,masih belum mengerti,apa yang membuatku tidak bisa melupakan tatapan pertamaku padamu,dan tatapan pertamamu padaku yang benar-benar sekilas itu.
Waktu tidak berhenti berjalan..seiring dengan itu..aku mulai melupakan tatapanmu..hingga di suatu hari..aku menemukan binar matamu lagi…Tidak ada yang berubah dari tatapanmu..masih seperti itu..masih membuatku tidak bisa bernafas…Namun..kali ini tatapan itu di sertai senyuman..Demi Tuhan..itu benar-benar indah…Aku harap aku bisa membekukan waktu dan menyimpan moment itu selamanya.
`Sekarang,aku tahu,aku tidak akan pernah bisa melupakan tatapan mu lagi,aku tidak akan bisa melupakan senyummu lagi…Sadar atau tidak,aku sudah membuat kesalahan besar dengan menatap matamu..tidak ada cara menghapus kesalahan tersebut…Namun,aku bisa memperbaikinya…
Ini sudah keterlaluan..Aku benar-benar tidak mengerti apa yang terjadi.Perlahan aku mulai menginginkanmu,kau tahu?Aku sudah pernah menyukai pria lain sebelumnya..namun aku tidak menginginkan mereka,aku sudah cukup puas melihat mereka dari kejauhan,atau..mungkin aku hanya merasa mereka tidak pantas mendapat harapanku.Kau adalah satu satunya pria yang dapat membuat aku berhenti sesaat..untuk berdoa..semoga aku tidak kehilanganmu…dan semoga kau dapat melihatku suatu saat nanti.Ya.benar benar melihatku.
Aku tidak mengerti kenapa aku benar-benar mengharapkanmu..aku tidak biasa berharap seperti ini ! Tidak ada yang pernah aku harapkan sebelumnya, hanya kamu…Aku percaya,suatu saat nanti kau akan melihatku,mengerti aku dan mengetahui ..betapa aku menyimpan harapan untuk mu…Namun,mungkin aku tidak akan pernah mengungkapkannya langsung padamu….
Aku ingin kau mencari tahu…Aku bukan tipe gadis yang akan melakukan apapun untuk menarik perhatianmu,aku bukan gadis gadis agresif yang akan mengganggumu setiap detik dengan pesan pesan tak penting.Aku hanya akan diam,melakukan apa yang seharusnya ku lakukan,membuat mu sadar dengan sendirinya…bahwa di balik keheninga ku…aku menunggu dan terus menunggu….Bahwa di balik sikapku yang terkesan tak acuh..aku peduli dan hanya memikirkanmu…Bahwa di balik semua langkah langkahku..semua suaraku..semua tatapanku..semua gerak ku…Ada nama mu terselip…..
Baiklahmungkin kau berpikir ini sulit.Bagaimana bisa kau mengetahui perasaan ku jika aku bersikap tak acuh padamu? . :) Bukankah itu mudah,aku sudah mengatakannya..suatu saat kau akan melihatku…dan di saat kau sudah BENAR-BENAR melihatku….kau akan tahu..bahwa ada sesuatu di balik semuanya…kau akan tahu perasaanku..kau akan mengerti semua harapan-harapanku…dan kau akan melihat betapa aku benar-benar menjaga hatiku untukmu…
Kisah ini tidak akan terjadi jika aku tidak menyadari…bahwa kau adalah jawaban dari harapan harapan ku…..Aku tidak peduli kau tampan atau tidak…ya. .meski kenyataannya kau memang tampan,namun percayalah,aku sudah bertemu dengan banyak pria tampan(bahkan yang lebih tampan darimu)..namun entah kenapa…hanya matamu yang membuat ku Tidak Bisa Bernafas…Ada apa dengan matamu? ? Entahlah..yang aku tahu…hatiku telah memilihmu..jadi mengertilah….

made by : Me
For : -----someone-----^^(You-Know-Who! *voldemort?!haha :D*

Fakta menarik tentang permen karet


Fakta Menarik Tentang Permen Karet

Permen karet merupakan makanan yang sangat digemari masyarakat. Permen karet berasal dari Amerika, terbuat dari getah pohon atau damar gliserin yang ditambah larutan gula, peppermint dan bahan lainnya, kemudian diaduk dan dipress.

Nah, marilah kita menganalisa manfaat dan kerugian mengunyah permen karet.

Manfaat mengunyah permen karet:
1. Menyegarkan bau mulut, terutama bagi yang suka mengonsumsi makanan beraroma keras seperti bawang merah dan bawang putih. Permen karet sangat efektif untuk menetralisir bau tersebut.

2. Permen karet dapat melekat erat, sehingga dapat membersihkan sisa-sisa makanan pada permukaan gigi. Sering mengunyahnya dapat meningkatkan produksi air liur yang dapat membersihkan rongga mulut dan gigi dengan lebih baik, sehingga resiko terbentuknya plak-plak gigi dapat dikurangi.

3. Ketika mengunyah permen karet, rongga mulut berulang-ulang melakukan gerakan menggigit, ini memperlancar aliran darah di bagian wajah, dan juga melatih otot-otot untuk mengunyah dan menggigit.

Hasil penelitian seorang ahli dari Amerika, mengunyah permen karet setiap hari selama 15 menit dapat bermanfaat bagi kecantikan.

Kerugian mengunyah permen karet
1. Pada waktu mengunyah permen karet, gula tinggal di dalam rongga mulut dalam waktu lama, maka bakteri dalam rongga mulut akan merubah gula menjadi asam yang akan mengurai kalsium gigi (email gigi) sehingga menyebabkan kerusakan pada gigi.

Para ahli menganjurkan agar memilih permen karet xylitol sebagai pengganti gula, karena xylitol memiliki rasa dan nilai gizi yang sama dengan gula, namun tidak dapat difermentasi menjadi asam sehingga aman untuk gigi.

2. Hasil riset di Swiss menunjukan, sering mengunyah permen karet dapat merusak bahan tambalan gigi. Oleh sebab itu bagi seseorang yang menggunakan tambalan gigi dengan bahan air raksa sebaiknya jangan mengunyah permen karet.

Karena mengunyah permen karet dapat mengurai senyawa air raksa tersebut, yang dapat meningkatkan jumlah kandungan air raksa dalam darah dan air kemih. Kelebihan zat tersebut dapat berpe ngaruh negatif terhadap otak, susunan syaraf pusat dan ginjal.

3. Anak-anak yang mengunyah permen karet dalam waktu lama, kemungkinan besar akan mempunyai kebiasaan menggertakkan gigi pada saat tidur karena otot-otot mulut dalam keadaan tegang, sehingga dapat mempengaruhi kualitas tidur mereka.

Para ahli menyarankan agar anak-anak tidak mengunyah permen karet lebih dari 3-4 kali sehari dan tidak melampaui 10-15 menit.

4. Sering mengunyah permen karet bagi para remaja dapat berisiko memiliki bentuk wajah segi empat, karena otot-otot rahang mungkin terlalu terlatih sehingga sangat cepat pertumbuhannya.==


copy from: beritanyata.blogspot.com

Ilmuwan Berhasil Ciptakan Suhu Terpanas 4 Trilliun Derajat Celsius !


Ilmuwan Berhasil Ciptakan Suhu Terpanas 4 Trilliun Derajat Celsius !



Ilmuwan Amerika Serikat (AS) berhasil menciptakan suhu udara sebesar empat triliun derajat Celsius.Inilah suhu terpanas sejak peristiwa terbentuknya semesta atau Big Bang.

Suhu terpanas itu dihasilkan dalam ruang laboratorium milik Departemen Energi AS, Brookhaven National Laboratory’s (BNL) Relativistic Heavy Ion Collider (RHIC).Untuk menghasilkan suhu ini,para ilmuwan menyatukan ionion emas mendekati kecepatan cahaya untuk menghasilkan ledakan superpanas.

Menurut keterangan resmi BNL, Senin (15/2), temperatur ciptaan ilmuwan itu lebih besar dari yang dibutuhkan untuk melelehkan proton dan neutron.Dua nukleon yang meleleh akan mengalir ke dalam plasma. Zat kimia ini memenuhi semesta hanya beberapa mikrodetik setelah formasi galaksi mulai terbentuk sekitar 13,7 miliar tahun lalu. Tidak hanya menciptakan atom, partikel itu juga menghasilkan komponen yang dinamakan “quarks”dan “gluons”.

BNL dalam situs resminya menerangkan, temperatur terpanas memiliki beberapa kelebihan.Panas plasma bersuhu 4 triliun derajat Celsius diyakini 250.000 kali lebih panas dibandingkan temperatur pusat matahari. “Pusat tata surya menghasilkan panas sebesar 50 juta derajat (Celsius). Sedangkan besi meleleh pada suhu sekitar 1.800 derajat,” tutur juru bicara (jubir) BNL.“Saat ini suhu bumi rata-rata mencapai angka 0,7 derajat di bawah nol,”


copy from :beritanyata.blogspot.com

Marry You - Super junior lyric


[EUNHYUK] Love oh baby my girl
Geudaen naui juhnbu nunbushige areumdawoon
Naui shinbu shini jushin suhnmul
Haengbokhangayo geudaeui ggaman nunesuh nunmuri heureujyo
Ggaman muhri pappuri dwel ddaeggajido
Naui sarang naui geudae saranghal guhseul na maengsehalgeyo

[SUNGMIN] Geudaereul saranghandaneun mal pyuhngsaeng maeil haejugo shipuh
[RYEOWOOK] Would you marry me? Nuhl saranghago akkimyuh saragago shipuh

[KANGIN] Geudaega jami deul ddaemada nae pare jaewuhjugo shipuh
[HEENIM] Would you marry me? Iruhn naui maeum huhrakhaejullae?

[KYUHYUN] Pyuhngsaeng gyuhte isseulge (I do) Nuhl saranghaneun guhl (I do)
[YESUNG] Nungwa biga wado akkyuhjumyuhnsuh (I do)
Nuhreul jikyuhjulge (My love)

[DONGHAE] Hayan dressreul ibeun geudae tuxedoreul ibeun naui moseup
Balguhreumeul matchumyuh guhdneun woori juh dalnimgwa byuhre
I swear guhjitmal shiruh uishimshiruh
Saranghaneun naui gongju Stay with me

[SIWON] Wooriga naireul muhguhdo wooseumyuh saragago shipuh
[LEETEUK] Would you marry me? Naui modeun nareul hamgge haejullae?

[RYEOWOOK] Himdeulgo uhryuhwuhdo (I do) Neul naega isseulgge (I do)
[YESUNG] Woori hamggehaneun manheun nal dongan (I do) Maeil gamsahalge (My love)

[KYUHYUN] Orae juhnbutuh nuhreul wihae junbihan
Nae sone bitnaneun banjireul badajwuh
[YESUNG] Oneulgwa gateun maeumeuro jigeumui yaksok giuhkhalge
Would you marry me?

[SUNGMIN] Pyuhngsaeng gyuhte isseulge (I do) Nuhl saranghaneun guhl (I do)
Nungwa biga wado akkyuhjumyuhnsuh (I do) nuhreul jikyuhjulge (I do)

[ALL] Himdeulgo uhryuhwuhdo (I do) Neul naega isseulgge (I do)
Woori hamggehaneun manheun nal dongan (I do) Maeil gamsahalge (My love)

[EUNHYUK] Naega geudae ege deuril guhseun sarangbakke uhbjyo
Geujuh geuppuninguhl bojalguhtuhbjyo
Suhtulluhboigo manhi bujokhaedo naui sarang
Naui geudae jikyuhjulgeyo
Hangajiman yaksokhaejullae? Museunil issuhdo
Woori suhro saranghagiro geuppuniya

[RYEOWOOK] Nawa gyuhrhonhaejullae? I do

Your eyes don't lie lyric __ David Archuleta


I saw you yesterday,
It's been a while.
You tried, but failed
At holding back your smile right then.
It's not over yet.
I knew, for you.
I couldn't sleep,
I thought of nothing else,
I needed help.
Everyone was telling me
You were movin' on with someone else.
But what we had was so special,
People can be jealous.
Oh, I had to see it for myself.

I can see it in your eyes.
You feel the same about us as I.
There is no way the truth can be disguised.
You're still in love with me.
You were never really out of love with me.
Your eyes don't lie.

I know I hurt you,
I know you're hurtin' still.
But I'll make it up to you,
Yeah, baby, I will.
'Cause what we had was so special.
You know we can't give it up.
Now that I'm lookin' at you,
I can see...

I can see it in your eyes.
You feel the same about us as I.
There is no way the truth can be disguised.
You're still in love with me.
You were never really out of love with me.
Your eyes don't lie.
And they never will, girl.

Oh, now that I know.
We were apart, but your heart never let go.
So thank you for showing me with one look,
What used to be and still is a possibility..

I can see it in your eyes.
You feel the same about us as I.
There is no way the truth can be disguised.
You're still in love with me.
You were never really out of love with me.
Your eyes don't lie.
Your eyes don't lie.

Maybe lyric by Secondhand serenade


Didn't you wanna hear
the sound of all the places we could go?
Do you fear
the expressions on the faces we don't know?
It's a cold, hard road when you wake up,
and I don't think that I have the strength
to let you go.

Maybe it's just me.
Couldn't you believe that everything I said and did
wasn't just deceiving?
And the tear in your eye,
and your calm, hard face
makes me wish that I was never brought into this place.

There goes my ring,
it might as well have been shattered.
And I'm here to sing
about the things that mattered.
About the things that made us feel alive for oh so long.
About the things that kept you on my side when I was wrong.

Maybe it's just me.
Couldn't you believe that everything I said and did
wasn't just deceiving?
And the tear in your eye,
and your calm, hard face
makes me wish that I was never brought into this place.

And someday, I promise I'll be gone.
And someday, I might even sing this song to you.
I might even sing this song to you.
To you, to you, to you...
And I was crying alone tonight,
and I was wasting all of my life
just thinking of you.
So just come back,
we'll make it better.
So just come back,
I'll make it better than it ever was.
I'll make it better than it ever was.

Maybe it's just me.
Couldn't you believe that everything I said and did
wasn't just deceiving?
And the tear in your eye,
and your calm, hard face
makes me wish that I was never brought into this place.

(I want it all, don't leave right now.
I'll give you everything.)

Maybe it's just me.
Couldn't you believe that everything I said and did
wasn't just deceiving?
And the tear in your eye,
and your calm, hard face makes me wish
that I was never brought into this place.
Maybe it's just me



^^
love this song^^

Tips memilih angkot^^


Kali ini saya akan memberikan tips tentang memilih angkot yang baik.Tips ini saya tulis karena menurut saya angkot sudah tidak lepas dari kehidupan sehari-hari kita.Tips ini terinspirasi dari pengalaman pribadi dan pengalaman teman-teman.Diharapkan tips ini bisa membantu untuk para “penikmat angkot” diluar sana.^^


1.Pilih lah angkot yang tidak terlalu sepi dan tidak terlalu ramai.

>>Usahakan memilih angkot yang masih memiliki cukup banyak space untuk anda.Karena kenyamanan duduk di angkot akan menentukan iklas tidaknya anda bayar ongkos.Seandainya anda duduk di angkot di tempat duduk yang sempit,anda pasti akan mengumpat dalam hati dan membanding-bandingkan posisi duduk anda dengan posisi duduk orang lain yang PW.padahal ongkos yang anda dan orang tersebut keluarkan sama.

2.Pilihlah angkot yang tidak menggunakan musik terlalu keras.
>>Sekalipun anda peminta lagu-lagu keras,saya sarankan anda untuk tetap tidak memilih angkot jenis ini.Musik yang terlalu keras di dalam angkot yang rata-rata berukuran kecil akan dapat menyebabka gangguan pada pendengaran anda.

3.Usahakan naik angkot dengan lebih dari 5 orang teman dengan tujuan yang sama.

>>Tips yang satu ini memiliki tujuan ekonomi.Tujuan tips ini adalah agar anda dapat membayar ongkos lebih murah.Caranya,Jika seandainya ongkos yang semestinya anda bayar adalah Rp.1.500,-,kumpulkan lah uang Rp.1.000,- saja per masing-masing teman anda.Gabungkan uang tersebut,dan bayar lah sekaligus ke supir (jangan satu persatu),percayalah!supir tidak akan sempat menghitung uang tersebut.^^

4.Ketahui benar tempat tujuan anda.
>>Jangan sampai meminta supir berhent di tempat yang salah!Jika anda seseorang yang memiliki PD cukup tinggi,anda bisa dengan gampang meminta maaf kepada supir jika anda tidak sengaja meminta supir berhenti di tempat yang salah,Namun jika anda adalah seorang dengan gengsi yang cukup tinggi,anda tentu akan sangat malu,dan mau tidak mau anda kan turun dari mobil angkot tersebut meskipun tempatnya salah. XD

Sekian saja tips tips naik angkot dari saya.
Nantikan tips-tips saya yang berikutnya^^

Tips makan ikan bakar^^



Saya mendapat Inspirasi untuk menulis tips makan ikan bakar setelah saya dan beberapa teman-teman saya mengunjungi sebuah rumah makan ikan bakar baru-baru ini.Saya mengunjungi rumah makan tersebut bersama 6 orang teman saya yang bernama Fadhil,Ilma,Nova,Suri,Nunu,dan Wulan.Tips ini saya peroleh dari hasil pengamatan saya selama kami menikmati ikan bakar masing-masing.Bagi pembaca yang berminat untuk mempraktekkan tips-tips dari saya,dipersilahkan.Namun,keefektifitasan tips ini tergantung pada banyak hal,seperti Lokasi rumah makan.”Makhluk-Makhluk” yang anda ajak bersama anda , dan lain lain.Berikut adalah tips tipsnya:

1.Usahakan memilih tempat “lesehan” untuk makan.
>>Ini dimaksudkan agar anda dan teman teman anda bisa duduk dengan PW (posisi wuenaak-__-“) di saat menikmati ikan bakar.


2.Pesanlah minuman lebih dulu,baru setelah itu pesan makanan anda.
>>Berdasarkan pengalaman yang saya dapat dan saya alami sendiri,Minuman yang anda pesan berbarengan dengan makanan,akan di hidangkan lebih lama daripada makanan yang anda pesan.Paling ekstrim,minuman anda pesan bisa-bisa baru di hidangkan setelah makanan anda selesai.


3.Makanlah menggunakan tangan.

>>Hindarilah makan menggunakan sendok.Karena resiko untuk menelan tulang ikan akan lebih besar.Namun,jira anda alergi pada ikan,gunakanlah sendok,karena saya tidak akan bertanggung jawab jira tangan anda gatal-gatal setelah makan ikan (tips ini ditujukan untuk nunu ^^)


4.Berhati-hatilah pada air yang di sediakan di teko

>>Berhati-hatilah pada air yang disediakan di teko,terutama jika air di dalam teko tersebut dalam keadaan penuh.Jangan ceroboh menuangkannya ke dalam gelas.Salah-salah air bisa tumpah ke meja.Atau paling buruk,air bisa tumpah mengenai tas anda.Terutama jika tas anda baru.(Tips ini benar-benar saya tekankan,karena tragedy air tumpah ke tas sudah pernah terjadi kepada saya.-.-“)


5.Jika tidak menemukan tusuk gigi.Gunakan kembali tulang ikan yang anda makan untuk membersihkan gigi anda. XD
>>Ide kreatif ini dicetuskan oleh fadhil.Ide yang cukup baik saya rasa.Karena menghemat pemakaian tusuk gigi dapat mengurangi penebangan pohon.Efek positif yang bisa ditimbulkan adalah,Menyelamatkan bumi dari pemanasan global. XD tapi apapun yang terjadi , saya tidak akan pernah mempraktekkan tips ini dalam kehidupan saya.


6.Usahakan duduk di sebelah teman yang tidak ceroboh
>>Berhati-hatilah apabila posisi duduk anda bersebelahan dengan teman yang cukup baik dalam hal ceroboh.Salah-salah hal buruk bia menimpa anda.Seperti piring ika bakar yang tanpa sengaja jatuh ke atas tas anda yang berwarna cerah.(Incident ini telah di rasakan oleh suri XD )


7.Habiskan lah minuman anda segera!!
>>Usahakanlah menghabiskan minuman anda lebih dulu dari teman-teman anda yang lain.Namun,setelah minuman anda habis,pasanglah wajah memelas dengan mengacung-acungkan sedotan lepada teman anda yang minumannya masih penuh dan anda anggap tidak pelit.Jika tips ini berhasil,maka teman anda tersebut akan menyodorkan gelas minumannya kepada anda,dan mengizinkan anda menikmati minumannya.^^


8.Jangan terlalu mencolok.

>>Di harapkan bagi semua orang yang makan di rumah makan ikan bakar agar tidak terlalu mencolok.Terutama bagi yang sudah berumur 25 tahun ke atas (inget umur -.-“),bagi anda para relajar putih-abu-abu,silahkan mencolok,Namur jangan berlebihan.Tidak perlu pake acara caleg-calegan yang bagi-bagi duit sama suporter,atau acara berdiri secara serentak.Sebenarnya hal ini sah-sah saja untuk dilakukan.Karena hal-hal tersebut telah saya dan teman teman praktekkan,dan Alhamdulillah,perbuatan kami tidak sia-sia,semua mata tertuju pada kami.^^(adegan caleg-calegan dipraktekkan oleh nova,adegan berdiri serentak dikomandokan oleh nunu^^)


9.Cukup satu orang saja yang membayar ke kasir.

>>Agar terlihat lebih royal.Usahakanlah anda yang membayar ke kasir.Kumpulkan uang teman-teman anda terlebih dahulu,lalu melengganglah dengan santai ke kasir.Sehingga seolah-olah anda yang bayar^^.(dipraktekkan oleh nova)


10.Dokumentasikan…
>>Dokumentasikan lah kegiatan anda di rumah makan ikan baker tersebut.Usahakan di setiap foto yang anda ambil terdapat gambar makanan yang anda makan.Upload foto-foto trersebut ke facebook,dan tag orang-orang yang juga mencintai ikan baker.Biarkan mereka melihat foto tersebut,dan mengirimkan comment-comment aneh di foto tersebut.Comment-comment tersebut biasanya akan lucu dan menarik.Membaca comment-comment tersebut dapat membuat anda tersenyum seenyum sendiri,dan menimbulkan efek awet muda.

^^
Sekian tips-tips makan ikan bakar dari saya.
Nantikan tips-tips saya yang berikutnya^^

School is a little piece of heaven^^

Kenapa saya memilih judul di atas sebagai topik postingan saya kali ini?.Karena menurut saya....sekolah memang benar-benar bagian kecil dari surga.Haha...bingung...?.Baiklah..ada beberapa alasan mengapa saya begitu mengagung-agungkan sekolah dalam postingan saya ini.dan saya akan uraikan satu persatu,tapi sebelumnya,coba anda renungkan baik-baik,menurut anda,hal-hal baik apa yang pernah terjadi di sekolah sehingga ia pantas disebut sebagai "bagian kecil dari surga"?.Apakah anda sependapat dengan saya?^^

Sekolah adalah pusat pembelajaran.
>>

Semua orang pasti tahu bahwa sekolah adalah pusat kegiatan pembelajaran utama bagi siswa..Namun coba anda pikir-pikir lagi..hal-hal apa saja yang bisa anda pelajari di sekolah?.Benar,tidak hanya hal-hal berbau matematis yang kita lahap disana.Namun ada banyak hal-hal hebat lainnya yang telah kita dapat disana,namun tidak kita sadari.Contohnya,sejak menginjak jenjang SMP kita telah di ajari bagaimana cara berinteraksi dan beradaptasi melalui program pembuka yang dikenal dengan MOS (masa orientasi siswa).Bahkan jika terpilih,kita pun bisa mengenal seluk-beluk organisasi melalui OSIS.

a.Puppy Love is in the air^^
>>
Sekolah adalah gudangnya cinta monyet.Terutama di jenjang SMP dan SMA,hampir seluruh siswa akan terkena "virus" ini.Sekolah lah tempat pertama siswa-siswa mengenal apa itu cinta,Kenapa sekolah?Karena sebagian besar wakt mereka terhabiskan disekolah.Mereka akan cenderung lebih sering berinteraksi dengan orang-orang yang mereka temui di sekolah.Coba anda perhatikan pelajar SMA yang mulai sibuk dengan kegiatan sekolah,Mereka akn cenderung lebih merasakan hidup yang sebenarnya di sekolah.Mungkin mereka juga memiliki kehidupan di rumah masing-masing,namun sebagian waktu di rumah akan cenderung di habis kan untuk mengerjakan tugas dari sekolah dan beristirahat.Jadi,bisa di simpulkan bahwa di sekolah lah interaksi yang sebenarnya terjadi.Dimana mereka berusah untuk saling mengenal satu sama lain,dan sebelum mereka sadar,mereka sudah berada dalam sergapan cinta monyet.

b.Find out your position !
>>
Tidak bisa dipungkiri,sebaik apapun sistem sebuah sekolah,akan tetapa terjadi yang namanya "pengKASTAan siswa".Dimana siswa yang terperangkap dalam sistem kasta rendah akan di pandang sebelah mata oleh siswa-siswa lain.Disini lah seseorang mulai belajar,bagaimana cara mempertahankan dirinya agar tidak tergolong kedalam populasi "kasta" bagian bawah.

c.Work out for your place!!
>>
Masih menyangkut sistem pengkastaan.Seorang siswa tentu tidak mau selamanya berada di kasta "bawah".Sehingga mau tidak mau seorang siswa harus bekerja keras untuk eksistensi nya di sekolah yang notabene akan ditempatinya selama 3 tahun (kecuali dia berniat pindah dari awal).Seorang siswa akan mulai belajar bagaimana cara menunjukkan siapa mereka sebenarnya.Suka tidak suka mereka akan tertantang untuk menjadi salah satu dari orang-orang dalam kasta terbaik.

d.We Are Senior . You are junior .
>>
Ini adalah hukum alam sekolah yang sudah tidak bisa diganggu gugat lagi.Jika diibaratkan dalam sistem hukum Indonesia,bagian ini adalah Pembukaan undang-undang yang tidak dapat dirubah.Konsep senior-junior sedikit banyak memiliki sisi positif dalam lingkungan sekolah.Konsep ini akan mendidik manner junior terhadap senior,junior akan belajar bagaimana menghargai dan menghormati senior-senior mereka.Senior pun akan mempunyai keinginan untuk menjadi panutan bagi junior-junir mereka,bukan hanya sebagai senior yang ditakuti,namun juga sebagai senior yang disayangi dan di segani.Andai kata senior tidak dapat memperlihatkan imej yang baik,siap-siap saja menjadi salah seorang dari bagian kasta "bawah.".Tepat disini,siswa akan dididik untuk bertindak tepat sesuai posisinya.

e.On time,please!!!!!
>>
Tidak ada sekolah (setahu saya) yang akan membiarkan siswa nya melenggang santai masuk kelas ketika dia terlambat.Tanpa pandang jabatan (baik ketua osis,ketua kelas,ketua ekskul,bahkan ketua gang sekalipun) harus mendapat sanksi atas keterlambatannya.Otomatis setiap siswa akan menghindari aktivitas "terlambat" dalam kehidupan mereka.Disinilah disiplin yang sesungguhnya dari seorang siswa dituntut.

f.Do it well and fair !
>>
Persaingan akan selalu terjadi di sekolah,sebagai contoh pada saat pemilihan ketua osis.Kejujuran dan keseriusan siswa mau tidak mau akan selalu dituntut selama mereka masih berpredikat "pelajar".

g.Please,don't cheat!
>>
Seorang siswa akan menghadapi banyak test kemampuan di sekolah.Dan tentu saja,kalimat:"Jangan mencontek" sudah tidak asinglagi di telinga para siswa.Pada saat tersebut,mereka dituntut untuk menjadi seseorang yang bisa dipercaya.

masih banyak lagi pembelajaran - pembelajaran di sekolah yang menurut saya sudah tidak perlu saya jelaskan disini^^

hal-hal baik yang bisa dditemukan di sekolah>>
-Sahabat yag benar-benar bisa dipercaya.
-Senior senior yang bisa di andalkan dan di "seniorkan"
-Guru guru yang bisa menjadi motivasi.
-Pacar yang selalu bisa di awasi (karena ketemu tiap hari)
-Kehidupan sosial yang gag akan bisa ditemukan di tempat lain.
-Pengalaman pengalaman lucu dan berharga yang tidak akan pernah bisa dibeli dengan uang.
-dan masih banyak hal lainnya.^^

soo...
apakah anda sudah sependapat dengan saya??
SCHOOL IS A LITTLE PIECE OF HEAVEN^^

Hello all!!

Hay!
this is my 5th blog ^^
hope I can make this blog better than my previouses !!